JAKARTA, ITN- MENTERI Pariwisata Arief Yahya didampingi Sesmen Kemenpar, Ukus Kuswara, Deputi BPDIP Dadang Rizky Ratman, dan Staf Khusus Bidang Komunikasi, Don Kardono menghadiri acara Anugerah Pewarta Wisata Indonesia (APWI) 2017 yang diadakan di Balairung Soesilo Sudarman, Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat (11/12/17).
APWI merupakan apresiasi bagi pewarta pariwisata oleh Menteri Pariwisata terhadap karya tulisan dan tayangan televisi terbaik. Kegiatan ini berlangsung sejak tahun 2003, dan mendapat sambutan yang sangat positif dari berbagai media cetak, media on-line, blogger dan stasiun TV.
Tema APWI 2017 adalah “Pesona 10 Destinasi Pariwisata Prioritas sebagai Bali Baru”, sebagai upaya mengenalkan potensi 10 destinasi prioritas yang telah ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo. Yaitu Danau Toba (Sumatera Utara), Tanjung Kelayang (Belitung), Tanjung Lesung (Banten), Kepulauan Seribu (Jakarta), Borobudur (Jawa Tengah), Kawasan Bromo Tengger Semeru (Jawa Timur), Mandalika (Lombok), Labuan Bajo (Nusa Tenggara Timur), Wakatobi (Sulawesi Tenggara), dan Morotai (Maluku Utara).
Peserta merupakan pewarta wisata se-Indonesia yang mengirimkan karya feature dan tayangan program pariwisata di stasiun televisi yang sudah dipublikasikan pada periode bulan Januari 2017 hingga bulan September 2017, yang dibuktikan dengan penerbitan surat kabar, link berita dan copy tayang.
APWI 2017 diselenggarakan dengan total hadiah sebesar Rp200 Juta untuk pemenang juara 1 sampai harapan 2 dari 5 (lima) kategori. Panitia menyebutkan total 187 materi masuk ke redaksi untuk bertanding mendapatkan posisi terbaik, yaitu : Kategori Surat Kabar (30 artikel), Kategori Majalah (31 artikel), Kategori Media On-line (76 artikel), Kategori Blogger (14 artikel), dan Kategori Televisi (36 tayangan).
“Untuk tahun 2018 total hadiah APWI akan saya naikkan menjadi Rp500 juta dengan kategori best of the best sebesar Rp100 juta, dan tema tahun 2018 adalah Transformasi Pariwisata dengan topik Destinasi Digital,” ujar Menpar Arief Yahya.
Menpar menitipkan pesan kepada media, “Ingatkan terus kami agar Atraksi di 10 Destinasi Prioritas harus kelas satu di dunia, bandara di Destinasi Prioritas harus menjadi international airport, dan amenitas di 10 Bali Baru harus kelas dunia”
Menpar mencontohkan bagaimana Generasi Pesona Indonesia telah membuktikan bagaimana cara beradaptasi dengan zaman, dengan cara membuat “Destinasi Digital” (Pasar Karetan, Pasar Pancingan, Pasar Siti Nurbaya, Pasar Baba Boen Tjit, Pasar Tahura, Pasar Mangrove, dan Pasar Kaki Langit).
Destinasi Digital tersebut telah sesuai dengan ekonomi model baru, yaitu Esteem Economy, di mana model dari tindakan ekonomis seseorang dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan likes, comment, repost dan interaksi positif di jejaring sosial (Instagram, Facebook, Twitter).
Pada ajang penghargaan tersebut ditutup dengan penampilan tari Betawi dan Band D’Massive.
Berikut pemenang APWI 2017 :
Kategori Surat Kabar; Juara I Efri Ritonga – Koran Tempo (Pengikat Kasih dari Pesisir Toba). Juara II, Teguh Raharjo – Harian Umum Koran Jakarta (Menyapa Pasir Putih di Pulau Sepa Kepulauan Seribu). Juara III, Imam Mudzakir – Saturday Investor Daily (Mengenal Kisah Mandalika, Wisata Dunia yang tersembunyi). Harapan I, Ichwan Susanto – Kompas (Wakatobi Surga Bawah yang Rapuh). Harapan II, Dwi as Setyaningsih – Kompas (Perjalanan Doa, Purnama, dan Lampion).
Kategori Majalah; Juara I, Fatris MF – Majalah Destinasian (Retorika Danau Toba). Juara II, Erwin Gumilar – Majalah Venue (Lumajang Bumi Para Petualang). Juara III, Francisca Christy Rosana – Majalah Travelounge (Dua Wajah Labuan Bajo). Juara Harapan I, Tonggo Simangunsong – Majalah Venue (Menikmati Eksotisme Toba dari Paropo). Juara Harapan II, Dody Wiraseto – Majalah Lionmag (Saujana Alam Suku Tengger).
Kategori Online; Juara I, Galih Lintartika – www. surabaya.tribunnews.com/ (Perjalanan ‘Menantang’ Menuju Bukit Trianggulasi Bromo, SensasiBaru Para Pemburu Sunrise). Juara II, Hari Istiawan – www.terakota.id (Kisah Pendakian Kuna di Semeru), Juara III, Lintang Rowe – www.destinasi-indonesia.com (Makna Sarung Bagi Suku Tengger). Juara Harapan I, Wahyu Setyo Widodo – www.travel.detik.com (Maldives’ Barudari Halmahera Selatan). Harapan II, Angga Bratadharma – www.metrotvnews.com (Mengintip Keindahandan Prospek Pariwisata di Belitung).
Kategori Televisi; Juara I, Mutiara di Batas Nusantara Morotai Nama program: Dari Langit – TV One. Juara II, Labuan Bajo Nama program: Jalan-Jalan! – Kompas TV. Juara III, Surga Di Atas Tanah Flores Nama program: Journey – Metro TV. Juara Harapan I, Pulau Komodo, Nama program: Coffee Break – TV One, dan Harapan II Indonesia Danau Toba, Nama program: Inside Indonesia – CNN Indonesia TV.
Kategori Blogger; Juara I, Teguh Sudarisman – TGIFmag.com (Surga Baru di Sisi Barat Bromo), Juara II Cucum Suminar – kompasiana.com (Serunya Berwisata ke Negeri di Atas Awan). Juara III Ziadah ziadahsjournal.blogspot.co.id (Ini bukan di luar negeri, ini di Lombok), Juara Harapa I, Hannif Andy Al Anshori – insanwisata.com (Marsono, Pelestari Wayang Sada di Bejiharjo), dan Harapan II Aji Sukma – lagilibur.com (Lima Tempat Menarik yang Wajib Kamu Kunjungi di Desa Wisata Nglanggeran Gunung kidul). (evi)