JAKARTA, ITN– National Basketball Association (NBA), kami ingin memperkenalkan akun Instagram terbaru – @nbaindonesia – yang membahas segala hal tentang NBA di Indonesia.
NBA memiliki salah satu komunitas berbasis media sosial terbesar di dunia dengan 1,6 miliar like dan pengikut di seluruh platform liga, tim dan pemain di seluruh dunia. Saat ini, NBA meluncurkan platform Instagram terbarunya agar semakin dekat dengan penggemar di Indonesia.
Penggemar di Indonesia kini dapat mengakses konten dengan format yang lebih menarik seperti IGTV, feeds, stories, dan polling. Segala hal tentang NBA dapat ditemukan di platform Instagram, mulai dari munculnya dynamic duo terbaru di liga pertandingan, pemain-pemain rookie berbakat, hingga informasi terbaru dari pertandingan NBA musim 2019-20.
Akun Instagram terbaru ini akan menjadi salah satu sumber informasi utama dari NBA di Indonesia. Kini, mengakses informasi dan berita terbaru NBA menjadi lebih mudah pada akun Instagram terbaru NBA di Indonesia https://www.instagram.com/