JAKARTA, ITN- FILM bergenre horor kembali meramaikan industri perfilman tanah air. Hari ini film berjudul Psikopa tayang di bioskop. Psikopat, merupakan film produksi Citra Visual Sinema yang disutradarai Ekadi Katili dan Jito Banyu.
Pada jumpa pers sebelumnya di XXI Blok M Square, Jakarta Selatan, Jumat (21/7/17), Produses Film Psikopat, Duke Rachmat, mengatakan “Film ini merupakan sebuah cerita fiksi yang dikembangkan menjadi skenario menarik dengan nuansa horor yang ditampilkan dekat dengan kehidupan sehari-hari. Tanpa ada unsur sensualitas yang kerap menjadi bumbu film horor tanah air”.
Lebih lanjut Duke menjelaskan, “Cerita film ini murni fiksi, namun akan terasa nyata karena dekat dengan keseharian. Banyak hal tidak diduga terjadi dan mengundang penasaran”.
Sementara itu, Baby Margaretha sebagai salah satu pemain mengaku senang terlibat dalam film ini. Menurutnya film Psikopat itu menampilkan nuansa horor yang menakutkan serta cerita yang menarik.
“Film ini punya tantangan tersendiri. Selain karena tokoh yang saya perankan sulit, film ini berbeda dengan film-film horor lainnya,” ungkapnya.
Baby mengatakan, “Peran saya sebagai Lara. Saya memerankan dua tokoh, protagonis dan antagonis. Memerankan tokoh protagonis itu lebih susah. Kalau antagonis lebih mudah karena spesialis antagonis. Kenapa saya menerima peran ini, selain tantangannya beda dengan film horor lainnya, enggak ada seksi-seksian”.
Hadir dalam film ini pembawa acara dalam “Jejak Paranormal”, Mbah Mijan. “Saya berperan jadi Mbah Mijan, seperti profesi saya sendiri, tokoh supranatural yang akan mengungkap tabir kematian wanita-wanita itu,” ungkapnya.
Film Psikopat bercerita soal persahabatan Exel (Aga dirgantara), Alisya (Marsya Doeni), Chrissy (Kezia Karamoy), Gigih (Idon Juan) yang mendapat teror, dengan munculnya penampakan wanita berambut panjang di villa milik Randi (Iqbal Perdana). Penampakan wanita tersebut adalah Lara (Baby Margaretha) yang kematiannya sungguh tidak wajar.
Kejadian itu ternyata membawa para tokoh terlibat dalam terbongkarnya kasus pembunuhan berantai. Diawali ketika Gadis (Mila Cheah), pacar Randi ditemukan tewas mengenaskan di meja makan yang terdapat kue ulang tahun. Kemudian polisi menyelediki kasus itu hingga menemukan koleksi mayat di sebuah bunker misterius. Siapa pembunuh berantai itu? Siapa yang Psikopat?, tonton filmnya. (evi)